BERAS UNTUK DHUAFA PONGOK

April 2, 2018
Pendistribusian

PONGOK – Badan Amil Zakat Nasional Prov. Kep. Bangka Belitung kembali menebar manfaat zakat, kali in giliran pulau kecil di selatan bangka.

BAZNAS Babel bekerjasama dengan komunitas KAKPN Babel dan Seperadik Pongok yang juga sekaligus merayakan 2 tahun program Rumah Baca Pongok yang diinisiasi oleh Alumni Kapal Pemuda Nusantara untuk masyarakat Pulau Pongok.

Dalam kegiatan tersebut, BAZNAS Babel memberikan 90 paket sembako kepada kaum dhuafa di Kecamatan Pongok. Kecamatan Pongok sendiri terbagi menjadi 3 Desa, yakni Desa Pulau Celagen, Desa Pongok dan Desa Padang Keladi.

Tidak hanya pembagian paket sembako, kegiatan yang menjadi agenda rutin tahunan komunitas KAKPN Babel dan Seperadik Pongok juga menyediakan layanan cek kesehatan, pembagian pakaian layak pakai, senam sehat, seminar pernikahan dini dan berbagai aktifitas sosial lainnya.

Wakil Ketua Bidang Pendistribusian BAZNAS Babel merasa terbantu dengan adanya kegiatan yang diadakan oleh komunitas tersebut, beliau menyampaikan, mudah-mudahan beberapa bulan kedepan, BAZNAS Babel bisa hadir kembali disini untuk kegiatan sosial lainnya. (Ar)

Bagikan artikel ini

Open chat
Assalamualaikum
Assalamualaikum
apa yang bisa kami lakukan untuk anda?